Arsitektur Showroom Mobil Konsep Adaptasi Lingkungan Surabaya

Bagaimana Tampilan Facade Desain Arsitektur Showroom mobil Bekas. Karena tampilan bangunan ini harus tampil elegan, tidak hanya menempelkan bentuk bidang dari ACP. Tim Adiarsitek Surabaya melakukan pendekatan desain dengan menggunakan konsep desain adaptasi lingkungan sekitar bangunan.

Arsitek mengajukan konsep desain dengan menganalisa bermacam-macam bentuk model tampak depan showroom mobil bekas di sekitarnya. Lokasi Sowroom mobil berada di kawasan jl. Raya Kertajaya Surabaya. Bermacam bentuk dan warna yang ditampilkan di deretan showroom mobil di jalan ini.

Tim Adiarsitek Surabaya mengambil bentuk sederhana, bangunan dengan atap pelana segitiga. Tampilan bidang ini diperkuat dengan finishing bahan sederhana. Bangunan ditutup dengan Galvalum Gelombang tanpa finishing (unfinished). Bahan ini biasanya digunakan sebagai penutup atap namun adimunandar arsitek menggunakan bahan ini sebagai penutup dinding tampak depan. Tampilan sederhana ini seperti bangunan sederhana gudang, ya inilah yang ingin ditampilkan bentuk sederhana namun elegan.

Tim Arsitek menambahkan bentuk box. Bentuk kotak dibuat menonjol dengan olah geometri bentuk ujung lancip di empat sudut box. Hal ini sebagai penanda keberadaan showroom ini yang juga sebagai background nama showroom manna mobil. Pemilihan warna kuning juga diselaraskan dengan lingkungan sekitar. Bangunan sebelah kanan juga berwarna kuning. Hal ini juga mendukung konsep arsitektur adaptasi lingkungan.

Bangunan 3 lantai ini merupakan renovasi bangunan. Sebelumnya sudah ada bangunan 3 lantai. Area depan hendak dijadikan showroom mobil sedangkan area belakang dijadikan kantor. Untuk area interior display showroom mobil memiliki plafond yang tinggi. Tampilan arsitektur bangunan ini tampil elegan. Jika mengharapkan desain arsitektur showroom mobil, Hubungi: 08252.3030.8464 Adimunandar Arsitek.






4 komentar :